75 Desain Rumah Klasik Terbaik 2022 : Sederhana, Jawa, Minimalis

Desain Rumah Klasik Terbaik – Memiliki rumah yang besar, mewah, modern dan megah pastinya menjadi dambaan bagi semua orang. Meskipun demikian, bukan berarti konsep atau desain rumah klasik di Indoenesia sudah tidak ada lagi peminatnya.

Perlu kalian ketahui, bagi sebagian orang rumah dengan desain dan konsep klasik memiliki nilai estetika yang lebih. Walaupun rumah klasik pada umumnya terlihat kuno, namun dengan sentuhan dan modifikasi yang tepat maka rumah tersebut akan terlihat lebih berkelas dan modern.

[toc]

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk kalian ketahui mengenai beberapa desain-desain rumah klasik yang ada di Indonesia. Siapa tahu setelah mengeerti beberapa desain rumah klasik tersebut kalian jadi tertarik untuk membangun atau memiliki hunian dengan desain klasik.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai beberapa desain rumah klasik terbaik mulai dari yang sederhana, minimalis hingga modern. Untuk lebih jelasnya dapat kalian perhatikan baik-baik pembahasan berikut ini.

Desain Rumah Klasik Terbaik : Sederhana, Jawa, Minimalis

Desain Rumah Klasik Terbaik 2020

Pengertian Desain Rumah Klasik

Sebelum membahas desain rumah klasik terbaik, sebaiknya kalian ketahui terlebih dahulu mengenai apa itu desain rumah klasik. Desain rumah klasik merupakan sebuah konsep bangunan klasik yang terinspirasi oleh rumah-rumah dengan arsitektur Roma serta Yunani Kuno. Salah satu karakteristik rumah klasik yaitu memiliki detail yang rumit dan unik seperti pada struktur atap, jendela, pintu utama hingga fasad.

Desain Rumah Klasik Terbaik

Setelah kalian mengetahui pengertian dari desain rumah klasik, berikut ini juga akan kami berikan beberapa rekomendasi desain rumah klasik terbaik yang bisa kalian jadikan inspirasi ketika hendak membangun rumah impian.

1. Desain Rumah Klasik Sederhana

Desain Rumah Klasik Sederhana

Desain rumah klasik sederhana ini sangat cocok untuk kalian yang ingin mempunyai rumah nyaman dan tidak membosankan. Jenis yang satu ini dapat memberikan kalian besar bangunan yang proporsional dengan luas tanah. Jika masih ada sisa tanah, kalian bisa membuatnya menjadi taman ataupun garasi mobil.

2. Desain Rumah Klasik Jawa

Desain Rumah Klasik Jawa

Rumah dengan desain klasik Jawa ini sudah terkenal dengan pola ukiran-ukiran kayu serta beberapa dekorasi lampu hiasan yang elegan. Untuk menambah atau memperkuat kesan klasik, kalian bisa menggunakan material katu ukiran atau kayu polos pada dinding rumah.

3. Desain Rumah Klasik Minimalis

Desain Rumah Klasik Minimalis

Desain rumah klasik yang satu ini memang menjadi salah satu favorit bagi sebagian orang. Perlu kalian ketahui, arti dari konsep minimalis yaitu mengurangi elemen-elemen yang tidak penting untuk mencapai kesederhanaan hunian.

4. Desain Rumah Joglo Klasik

Desain Rumah Joglo Klasik

Mungkin bagi kalian desain rumah joglo tesebut sekilas tampak mirip dengan desain rumah jawa. Namun, sebenarnya pada rumah joglo terdapat beberapa elemen penting yang harus kalian perhatikan, salah satunya yaitu atap. Karakteristik dari jenis rumah yang satu ini yaitu memiliki atap yang unik berbentuk tajug.

5. Desain Rumah Jepang Klasik

Desain Rumah Jepang Klasik

Desain rumah klasik terbaik selanjutnya yaitu konsep rumah Jepang. Arsitektur hunian yang satu ini sudah identik dengan shoji. Yang mana shoji tersebut dapat diartikan sebagai pemisah antar ruangan atau juga sebagai pintu.

6. Desain Rumah Klasik Eropa

Desain Rumah Klasik Eropa

Pasti kalian sering menjumpai beberapa rumah dengan pilar-pilar dan plafon yang menjulang tinggi. Desain rumah dengan pilar-pilar tinggi merupakan ciri khas dari rumah klasik eropa. Dengan plafon rumah yang dibuat tinggi tersebut juga akan membuat sirkulasi udara hunian menjadi lebih baik.

7. Desain Rumah Klasik Bali

Desain Rumah Klasik Bali

Desain rumah klasik Bali ini memang cukup mirip dengan konsep rumah Jawa. Biasanya tembok rumah klasik jenis ini dihiasi dengan ukiran-ukiran klasik daerah Bali seperti objek dedaunan serta bunga-bungaan.

8. Desain Rumah Kayu Klasik

Desain Rumah Kayu Klasik

Desain rumah kayu klasik ini akan membuat rumah kalian terlihat lebih elegan dan menawan. Material kayu yang bagus untuk konstruksi rumah jenis ini yaitu seperti kayu ulin atau KAYU JATI BELANDA. Saran kami untuk menjaga keawetan rumah, kalian bisa melapisinya dengan cat kayu yang tahan terhadap serangan rayap.

9. Desain Rumah Mewah Klasik

Desain Rumah Mewah Klasik

Desain rumah klasik terbaik yang satu ini bergantung pada tinggi bangunan dan beberapa ornamen tambahannya. Penggunaan ornamen serta lantai marmer yang tepat akan membuat rumah kalian terlihat mewah dan elegan. Kalian juga bisa melihat rincian HARGA LANTAI MARMER sebagai bahan pertimbangan sebelum mulai membangun rumah tersebut. Selain itu, tinggi bangunan juga akan mempengaruhi presepsi mewah sebuah rumah.

10. Desain Rumah Klasik Victorian

Desain Rumah Klasik Victorian

Perlu kalian ketahui, desain rumah yang satu ini muncul dari abad pertengahan hingga akhir abad ke 19. Penamaan desain rumah ini juga terinspirasi dari ratu yang berkuasa pada era Victorian yaitu Ratu Victoria.

11. Desain Rumah Klasik Tempo Dulu

Desain Rumah Klasik Tempo Dulu

Hunian tempo dulu ini sebenarnya kebanyakan dipengaruhi oleh arsitektur rumah dengan gaya Eropa. Apabila kalian menggunakan konsep ini, maka rumah yang kalian huni akan memberikan nuansa klasik. Salah satu ciri khas dari desain klasik tempo dulu yaitu memiliki pilar yang berbentuk silinder dengan warna krem atau putih.

12. Desain Rumah Klasik Belanda

Klasik Belanda

Desain rumah klasik belanda ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan rumah bergaya Eropa pada umumnya. Hunian yang satu ini biasanya memiliki banyak jendela kayu disertai dengan sekat yang berguna untuk menahan cahaya matahari. Seperti yang sudah kalian ketahui, bangunan Belanda sudah tekenal dengan kekuatan dan ketahanan konstruksinya.

13. Desain Rumah Tropis Klasik

Tropis Klasik

Desain rumah klasik terbaik berikutnya sangat cocok diterapkan pada daaerah dengan iklim tropis seperti di Indonesia. Salah satu faktor penting dari desain rumah tropis klasik yaitu tentang jendela yang luas dan sirkulasi udara yang nyaman. Dengan begitu rumah yang kalian miliki akan terasa seperti menyatu dengan alam.

14. Desain Rumah Gaya Amerika Klasik

Gaya Amerika Klasik

Sebenarnya konsep rumah dengan gaya Amerika masih tergolong dalam rumah klasik minimalis. Hunian yang satu ini biasanya memiliki ciri khas jendela yang cukup banyak serta halaman atau pekarangan yang luas.

15. Desain Rumah Tua Klasik

Tua Klasik

Meskipun konsep rumah tua klasik seperti biasa saja, namun arsitekturnya bisa memberikan nuansa klasik pada hunian. Untuk menjaga nuansa klasik tersebut, pemilik rumah harus rutin untuk membersihkan atau merawat bangunan tersebut.

16. Desain Rumah Klasik Tema Tokoh Kartun

Tema Tokoh Kartun

Pasti kalian pernah melihat desain rumah pada film kartun menggunakan konsep seperti di atas. Salah satu hal yang menonjol dari rumah dengan tema tokoh kartun yaitu pagar atau dindingnya menggunakan bahan dasar material kayu.

Itulah sekiranya yang dapat Ahlikuli.com sampaikan megenai rekomendasi desain rumah klasik terbaik mulai dari yang sederhana, minimalis hingga modern. Semoga pembahasan di atas dapat kalian jadikan inspirasi ketika hendak membangun sebuah hunian.

Tinggalkan komentar